Publikasi View

Repository

Politeknik Manufaktur Bandung

adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.


Kajian Eksperimental Prototipe MSWT-01 (Mobile Surface Water Treatment 01) untuk Mitigasi Bencana

Gamawan Ananto Soebekti ; Albertus Budi Setiawan ; Darman MZ

Abstract

Kekurangan air bersih hampir selalu dialami saat terjadinya bencana banjir, dikarenakan sumber air tercemar lumpur dan kotoran lain. Solusi yang umum diambil, air bersih didatangkan dari tempat lain dengan potensi kendala jarak, transportasi dan distribusi. Penelitian pengembangan prototipe pengolah air permukaan MSWT-01 dengan kapasitas lm3 per jam, setara kebutuhan 100-150 orang, adalah gagasan untuk alternatif solusi pengadaan air bersih pada situasi bencana banjir tersebut. Desain mengadopsi sejumlah teknologi existing, sejumlah literatur yang relevan, serta melengkapinya dengan hal yang perlu. Luaran mesin berupa air bersih yang layak untuk sanitasi dan kebutuhan masak/minum sesuai standar kualitas yang telah ditentukan (SNI 01-3553-2006 Badan Standardisasi Nasional) walaupun menggunakan sumber air baku dari sekitar lokasi bencana, baik air sungai ataupun air banjir yang sudah tercemar. Dengan demikian kebutuhan air bersih masyarakat dapat dipenuhi di lokasi. Rancangan MSWT-01 juga menekankan penggunaan komponen dan suku cadang yang ada di Indonesia, bertjuan selain reduksi biaya juga untuk terjaminnya aspek maintenance peralatan. Kata Kunci: Pengolah Air Bersih, kapasitas pengolahan.


Full Text

PDF