adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.
Link Track merupakan salah satu bagian pada Bucket Wheel Excavator (BWE) di
Tambang batu bara Bukit Asam. Produk ini diperoleh dengan cara diimpor dari Jerman atau
India. Pengembangan produk dalam rangka substitusi import Link Track yang digunakan di
industri hulu batu bara yang telah di rekomendasikan oleh PT Bukit Asam Muara Enim
Sumatera Selatan. Jurusan Teknik pengecoran logam berkesempatan mengembangkan
produk Link Track. Pengembangan produk ini dibagi dalam 5 tahapan besar yang masingmasing
yang dilakukan sejak tahun 2010 dan diharapkan rampung pada tahun 2015. Tahap
pertama dilakukan pada tahun 2010-2012 kegiatan penelitian difokuskan kepada simulasi
pengecoran dan pengembangan produk Link Track dalam skala kecil atau belum dalam
skala sebenarnya. Dalam penelitian yang dilaksanakan telah dilakukan proses simulasi
casting Link Track untuk mendapatkan disain pengecoran logam yang terbebas dari
porositas dan susut cor. Disain coran dibuat sebanyak 2 (dua) model. Hasil akhir disain I
masih menunjukkan adanya cacat porositas pada bagian tengah produk dan berada di luar
jangkauan penambah. Hal ini disebabkan karena modulus termal pada bagian tersebut lebih
tinggi dari daerah disampingnya. Perbaikan pada disain II dilakukan dengan pemberian
pasir kromit pada daerah dengan nilai modulus thermal yang besar tersebut. Hal itu
dilakukan untuk menurunkan nilai modulus thermal pada disain I. Penggunaan pasir kromit
pada disain II telah membentuk pembekuan terarah, sehingga tidak lagi terjadi porositas
pada bagian tengah produk seperti pada Disain I. Pasir kromit berperan sebagai pemberi
efek chilling pada sistem tersebut, karena kapasitas panas dan konduktifitas panas yang
lebih tinggi daripada pasir green sand. Hasil simulasi pada disain II telah menunjukkan
kriteria sebuah produk casting yang baik.
Kata kunci: Pengecoran logam, Link Track, Batu bara, Simulasi pengecoran, efek chilling