adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.
Produk standar universal block steps merupakan alat yang populer digunakan pada pencekaman benda kerja di mesin perkakas. Alat ini dapat diatur sesuai dengan ketinggian benda yang akan dicekam. Universal block steps dibuat berpasangan, dengan demikian ketelitian dan kecermatan alur pada universal block steps menjadi syarat penting dan harus dapat menahan beban dengan baik. Proses pembuatan alur dilakukan agar menghasilkan dimensi yang teliti, sehingga satu sama lain dapat dipasangkan dan terjadi ikatan yang kuat pada saat menerima beban. Hasil pemeriksaan produk universal block steps yang telah dibuat menunjukkan bahwa dimensinya tidak memenuhi spesifikasi. Ketidakseragaman bentuk alur mengakibatkan tidak dapat dipasangkannya satu blok dengan blok lainnya. Penyebabnya antara lain adalah penggunaan pahat potong dan prosedur kerja yang kurang baik pada pembuatan produk tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mencari metode baru dalam pembuatan produk standar universal block steps yang memenuhi spesifikasi sehingga dapat dihasilkan produk yang baik dan diharapkan dapat memperkaya dan menjadi nilai tambah dalam proses pembelajaran sebagai media latihan. Langkah-langkah yang dilakukan adalah; mengevaluasi kesesuaian spesifikasi produk dengan gambar kerja hasil perancangan, menyusun prosedur standar kerja, melakukan uji kelayakan fasilitas pendukung produksi, merancang pahat potong khusus yang disesuaikan dengan mesin perkakas maupun produk dan mempersiapkan alat inspeksi. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah prosedur standar kerja, pahat potong khusus untuk pembuatan universal block steps dan keseragaman proses pembuatan, sehingga universal block steps yang dihasilkan memenuhi spesifikasi yang ditetapkan dan dapat dipertukarkan satu dengan yang lainnya (interchangeable).