adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.
Peranan plastik dalam kehidupan manusia semakin meningkat. Peningkatan ini dikarenakan plastik bersifat ringan, praktis, ekonomis dan dapat menggantikan fungsi dari barang-barang lain. Di kepulauan Bangka Belitung khususnya di kota Sungailiat, pengggunaan plastik berkembang sangat pesat, hal ini dapat dilihat dari banyaknya penggunaan peralatan yang terbuat dari plastik. Sebagian dari masyarakat yang ada di kota Sungailiat melihat prospek ini dapat dijadikan lahan pekerjaan menghasilkan uang. Namun, kendala yang dihadapi para pengumpul terkendala dalam hal pengiriman plastik dan kapasitas yang bisa diangkut sangat terbatas. Perancangan mesin pencacah sampah plastik bertujuan untuk membantu para pengumpul plastik mengolah sampah plastik menjadi serpihan-serpihan kecil sehingga memudahkan dalam pengepakan dan pengiriman plastik keluar daerah untuk diolah kembali. Mesin ini dirancang menggunakan system menggunting dimana pencacah berupa pisau potong yang terdiri dari 6 pisau putar dan 4 pisau tetap. Pisau putar dipasang pada poros penggerak dengan elemen pengikat yang dapat dilepas pasang sehingga apabila terjadi kerusakan (aus) pada pisau dapat diasah dengan mudah dan dipasang kembali. Pisau tetap dipasang pada dinding cover dengan elemen pengikat yang dapat dilepas pasang dan dapat digeser sesuai dengan jarak yang diinginkan. Sistem penggerak menggunakan motor listrik yang ditransmisikan menggunakan puli dan sabuk. Dengan sistem ini diharapkan dapat mencacah sampah plastik dengan baik. Hasil dari rancang bangun berupa mesin yang menghasilkan serpihan plastik dengan ukuran 10-15mm dengan kapasitas sekitar 20 kg/jam. .