Publikasi View

Repository

Politeknik Manufaktur Bandung

adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.


Pengembangan Fin Control Actuator System (Fcas) Pada Roket Kendali RKX-200

Ario Sunar Baskoro ; Anton Royanto Ahmad ; Abdul Halim

Abstract

Fin Control Actuator System (FCAS) pada sebuah roket kendali merupakan hal yang penting karena pada modul ini roket dapat terbang sesuai arah yang diinginkan dan dapat menyesuaikan diri dari keadaan sekitarnya. Pada penelitian ini, desain mekanik-elektrik pada fin control actuator system merupakan desain yang digunakan pada roket kendali RKX-200. Pada desain sebelumnya yang telah dilakukan masih belum mampu untuk mengendalikan roket dengan baik karena kondisi perakitan mekanik memiliki backlash yang besar. Pemilihan motor, enkoder, sistem transmisi perlu dikaji ulang. Penelitian ini mencari kebutuhan torsi yang dilakukan dengan perhitungan numerik serta empiris, kemudian pemilihan motor serta sistem transmisi yang menggunakan roda gigi. Perancangan mekanikal dilakukan hanya dua kali untuk mendapatkan desain sesuai kebutuhan. Pembuatan prototype pada salah satu desain akan membantu dalam menguji performa pergerakkan sirip. Hasil dari pengujian ini memperlihatkan kecepatan respon kendali sangat cepat.


Full Text

PDF