Publikasi View

Repository

Politeknik Manufaktur Bandung

adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.


Persepsi Mahasiswa Politeknik Mengenai Pemerolehan Soft Skills Mereka Dalam Penggunaan Collaborative Learning Di Kelas Bahasa Inggris

Nia Nuryanti Permata

Abstract

Soft skills dibutuhkan mahasiswa untuk meraih kesuksesan hidup dan karir. Hal ini bisa dilatih dalam situasi kelas dengan menggunakan metode collaborative learning. Penelitian ini mengkaji persepsi para mahasiswa terhadap pemerolehan soft skills mereka pada saat penggunaan metode collaborative learning di kelas Bahasa Inggris di sebuah politeknik negeri. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, yaitu studi kasus. Data dikumpulkan dari kuesioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa berpendapat mereka memperoleh soft skills (90,9%) dalam penggunaan metode ini. Oleh karenanya disimpulkan bahwa penggunaan collaborative learning di kelas Bahasa Inggris meningkatkan pemerolehan soft skills mahasiswa. Direkomendasikan bahwa metode collaborative learning perlu dilanjutkan untuk meningkatkan dan melatih soft skills mahasiswa.


Full Text

PDF