Publikasi View

Repository

Politeknik Manufaktur Bandung

adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.


Pembuatan Program G-Codeinterpreter Untuk Controller Mesin CNC Grafir 2,5 D Berbasis Microcontroller STM32F103 (Arm Cortex-M3) Dengan Bahasa Pemograman C-Arduino

Indra Agung Ariwi Saputro ; M Ali Suparman

Abstract

Pemrosesan perintah berupa NC-Code yang terdiri dari G-Code dan M-code standar yang diproses pada controller mesin CNC merupakan suatu proses pengolahan data yang rumit. Pada controller terdapat bagian microcontroller yang di dalamnya dilakukan pemrosesan, perhitungan, dan penalaran data secara otomatis (algoritma) dari data yang dikirimkan oleh interface yang berinteraksi dengan manusia. Keluaran akhir dari pengolahan data ini akan menjadi gerakan mesin secara otomatis sesuai dengan perintah yang dikirimkan oleh manusia ke mesin. Untuk itu diperlukanlah pembuatan program (firmware) di microcontroller untuk menerjemahkan (interpret) perintah dari G/M-Code menjadikeluaran sinyal pulse-pulse yang akan memutarkanmotor servo.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengotomasikan mesin CNC grafir 2,5D (2 axis X dan Y mampu gerak simultan) dengan menggunakan microcontroller STM32F103 (ARM Cortex-M3) sebagai controller-nya. Informasi perintah berupa G/M-Code di interpretasikan setiap baris perintahnya, kemudian diolah menjadi gerakan interpolasi linear dan circular untuk menggerakan mesin CNC secara otomatis. Diawali dengan membuat algoritmanya, kemudian diterjemahkan ke dalam bahasa pemrograman dengan menggunakan bahasa-C Arduino menjadi sebuah firmware yang akan dimuat di dalam microcontroller.Pengujian dilakukan dengan cara menabulasikan (ploting) hasil interpolasi pada grafik dan membandingkannya dengan lintasan yang sebenarnya. Hasil menunjukkan bahwa nilai max error pada interpolasi linear sebesar 1,231 step, sedangkan errorpada interpolasi circular sebesar 1,14 step.


Full Text

PDF