Publikasi View

Repository

Politeknik Manufaktur Bandung

adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.


Pengendalian Penumpukan Toleransi Komponen Rakitan Menggunakan Metode Charting

Bani Wijaya ; Isa Setiasyah Toha

Abstract

"Target utama dari sebuah proses permesinan adalah menghasilkan benda kerja (komponen) yang sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan oleh perancang, seperti: material, geometri, dimensi, dan toleransi yang diperlukan. Salah satu spesifikasi yang penting untuk dikendalikan adalah dimensi dan toleransi. Dimensi dan toleransi sangat erat kaitannya dengan ketercapaian fungsi dari suatu komponen yang dirakit. Oleh karena itu pemberian toleransi pada dimensi menjadi faktor utama yang menentukan ketercapaian fungsi yang diinginkan oleh seorang perancang. Pemberian toleransi dengan metode yang biasa dilakukan (toleransi umum/sedang-halus-kasar, toleransi khusus, toleransi suaian) tidak akurat untuk bentuk dan orientasi yang rumit. Tanpa disadari pemberian toleransi tanpa analisa lebih lanjut dapat menyebabkan penumpukan toleransi (stack tolerance) yang sering kali menyebabkan ketidaktercapaian dimensi yang diinginkan. Oleh karena itu penumpukan toleransi harus dikendalikan. Penelitian ini mengembangkan analisa penumpukan toleransi komponen rakitan menggunakan metode charting yang dinyatakan pada aplikasi komputer dan dilengkapi dengan usulan perbaikan, sehingga analisa penumpukan toleransi dan perbaikan dapat dilakukan dengan cepat, tepat dan akurat."


Full Text

PDF