adalah layanan digital yang mengumpulkan, merawat, dan mendistribusikan materi digital. Repositori adalah alat penting untuk melestarikan warisan organisasi, memfasilitasi pelestarian digital dan komunikasi ilmiah.
Perkembangan teknologi dalam era globalisasi menjadikan otomasi sebagai sebuah kebutuhan dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam hal otomasi proteksi. Proteksi pada laboratorium yang menyimpan banyak dokumen penting dan peralatan praktikum sangatlah dibutuhkan. Penggunaan laboratorium yang tidak bertanggungjawab, dapat mengakibatkan kerusakan pada peralatan praktik dan menimbulkan ketidaknyamanan bagi penyelia lab selaku penanggungjawab dari laboratorium tersebut. Keamanan ruangan laboratorium menjadi hal yang utama. Pengguna yang dapat mengakses ruangan lab harus terdaftar dalam suatu basis data dan jadwal tertentu bagi mahasiswa agar tidak sembarang orang dapat masuk. Sensor sidik jari digunakan untuk mengidentifikasi orang yang akan menggunakan ruangan laboratorium. Setiap sidik jari yang di pindai oleh sensor sidik jari akan direkam pada visual basic berikut dengan waktu pemindaiannya (real time). Jika sidik jari yang dipindai sesuai dengan jadwal maka visual basic akan memberikan sinyal ke Arduino Nano untuk menggerakan motor servo yang berfungsi sebagai pengunci pintu. Namun jika tidak sesuai dengan jadwal pintu tidak akan terbuka. Sehingga dengan menggunakan sistem pemantauan penggunaan laboratorium ini penggunaan laboratorium dapat terpantau untuk menindak lanjuti pertanggung jawaban kondisi laboratorium paska penggunaan. Kinerja dari sistem ini efektif meningkatkan keamanan laboratorium sehingga meminimalisir kerugian yang mungkin terjadi.